Lamongan, - Bati TUUD Koramil Kembangbahu, Peltu Dwi Hary, menghadiri pelaksanaan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Pemilu tingkat Kecamatan Kembangbahu yang digelar di Kantor Kecamatan Kembangbahu, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. Sabtu (30/11/2024).
Rapat pleno itu dihadiri oleh unsur Pemerintah Kecamatan, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), serta saksi-saksi dari berbagai partai politik.
Baca juga:
Penyidik Puspom TNI dan KPK Geledah Basarnas
|
Rapat Pleno Terbuka itu, merupakan bagian dari rangkaian proses Pemilukada yang bertujuan untuk memastikan rekapitulasi suara yang telah dilakukan di tingkat Desa, sebelumnya dapat dipertanggungjawabkan serta memenuhi prinsip transparansi dan keadilan.
Baca juga:
Hash House Harriers Jadi Ajang Silaturahmi
|
Dalam kegiatan tersebut, Batuud Koramil Kembangbahu, Peltu Dwi Hary, menegaskan pentingnya keberadaan TNI di setiap proses demokrasi, terutama dalam menjaga keamanan dan kelancaran jalannya pemilu.
“Kami mendukung penuh setiap proses yang dapat meningkatkan kualitas demokrasi di wilayah kami. Kehadiran kami, adalah untuk menjaga agar pelaksanaan rekapitulasi hasil Pemilukada berjalan dengan aman, lancar, dan tanpa hambatan, ” ujarnya.
Proses rekapitulasi itu berlangsung dengan lancar dan tanpa kendala berarti, dihadiri pula oleh sejumlah saksi dari partai politik yang menyaksikan setiap langkah perhitungan suara.
Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan, dan diharapkan hasil dari rapat pleno ini dapat segera diteruskan ke tingkat yang lebih tinggi untuk ditetapkan sebagai hasil resmi Pemilukada tingkat Kabupaten.
“Kehadiran kami bertujuan untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat dan peserta rapat, serta menunjukkan komitmen TNI dalam mendukung terciptanya Pemilu yang damai, aman, dan demokratis, ” tandasnya. (*)